Cara Membuat Lampion dari Sedotan dengan Mudah

Cara Membuat Lampion dari Sedotan - Mau mencari bahan untuk inspirasi membuat lampion, nah kesempatan kali ini kita akan membahas cara mudah membuat lampion dari bahan bekas sedotan. Berikut ini kami akan mensharing langkah-langkah membuat lampion dari sedotan bekas. Lampion ini sangat cantik jika terkena biasan dari lampu sobat. Sebelum kita membuat lampion dari bahan sedotan kita harus sediakan bahan-bahannya.
lampion dari sedotan
Cara membuat lampion dari sedotan

Alat dan bahan:

1. Sedotan bekas berwarna-warni
2. Kawat berpola kurungan (bisa kamu dapatkan di toko terdekat)
3. Lampu
4. Gunting

Cara membuat lampion dari bahan sedotan

1. Buatlah kawat persegi anda menjadi berbentuk tabung
2. Buat kawat tambahan untuk rangka di dalam supaya kuat
3. Buat tempat lingkaran berpusat didalam tabung untuk tempat lampu nantinya
4. Masukkan sedotan bekas mengikuti lubang dari kawat secara beruntun, dengan cara seperti menyulam (keluar-masuk)
5. Lakukan secara terus-menerus, sehingga seluruh permukaan bagian lampion dari kawat ini terbungkus sedotan
6. Setelah selesai, rapikan dengan memotong sedotan bagian luar dan dalam lampion dengan gunting
7. Nah sudah hampir jadi nih membuat lampion dari sedotan
8. Untuk terakhir bisa membuat penutup dasar dan atas tabung dengan kawat juga, ataupun dengan kertas biasa. Sesuai keinginan sobat
9. Sekarang tinggal merangkai lampu sobat, kemudian letakkan dibagian mana yang sobat inginkan.
lampion dari sedotan
Demikianlah cara membuat lampion dari bahan sedotan, semoga bermanfaat bagi sobat yang gemar melakukan sebuah kerajinan tangan. Sekarang bisa sobat lakukan tutorial cara membuat lampion diatas dirumahnya masing-masing ya.

Sekian dan terimakasih atas kunjungan sobat semuanya.

Share : Cara Membuat Lampion dari Sedotan dengan Mudah

Related Posts

Cara Membuat Lampion dari Sedotan dengan Mudah
4/ 5
Oleh

0 komentar : Cara Membuat Lampion dari Sedotan dengan Mudah

0 komentar : Cara Membuat Lampion dari Sedotan dengan Mudah

=> Silahkan berkomentar sesuai tema diatas
=> Berkomentar dengan link aktif dan bersifat promosi tidak akan kami publikasikan
=> Berikan komentar dengan bahasa yang bagus karena akan dibaca banyak orang
=> Trimakasih telah membaca kebijakan komentar dari kami